
JurnalisKapuasHulu.com – Kapolres Kapuas Hulu AKBP Hendrawan memutasi sejumlah Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek). Sedikitnya ada 8 Kapolsek yang dimutasi dan 5 anggota personil lainnya. Proses mutasi ditandai dengan sertijab yang dilakukan oleh Kapolres Kapuas Hulu AKBP Hendrawan di halaman Polres Kapuas Hulu, Rabu (09/10/2024).
Dari 8 Kapolsek yang dimutasi diantara lain Kapolsek Selimbau, Kapolsek Suhaid, Kapolsek Bunut Hulu, Kapolsek Silat Hulu, Kapolsek Embaloh Hilir, Kapolsek Jongkong, Kapolsek Bika dan Kapolsek Batang Lupar.
“Pergantian posisi untuk penyegaran organisasi,” kata Kapolres.
Kapolres Kapuas Hulu juga mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi terhadap Kapolsek yang sudah melakukan sertijab.
“Saya berpesan kepada para kapolsek yang baru dilakukan sertijab, agar mulai menyesuaikan dan segera berpacu meningkatkan prestasi bersama anggotanya, sehingga menjadi polisi yang dicintai dan dekat dengan masyarakat,” ujar Kapolres.
Kapolres mengatakan, banyak hal – hal positif yang sudah dilakukan oleh Kapolsek lama meskipun ada riak-riak yang dapat diselesaikan.
“Kepada pejabat baru saya yakin pasti ada yang berbeda, segera menyesuaikan lingkungan. Lakukan silaturahmi ke stakeholder yang ada dan kenali lingkungan dimana anda bertugas,” ungkap Kapolres.
Kapolres menegaskan, bahwa polisi itu sebagai pengayom, pelindung masyarakat. Penegakan hukum solusi terakhir. Jika ada masalah lakukan koordinasi dengan Forkompincam.
“Saya minta Kapolsek petakan dan atur bagaimana soal operasi mantap praja. Jangan sampai kita disibukkan dengan masalah lain seperti PETI, Perkebunan, Judi dan lainnya,” jelas Kapolres.
Sementara IPDA Yumarel mantan Kapolsek Jongkong yang pindah ke Polresta Pontianak menyampaikan bahwa selama dirinya bertugas di Kapuas Hulu banyak belajar dan mendapatkan bimbingan dari pimpinan maupun para senior.
“Saya pertama tugas di Kapuas Hulu sebagai perwira. Banyak diajar oleh senior dan banyak belajar saya sebagai perwira,” pungkasnya. (Opik)