Hari ini : Selasa, 22 April 2025
Jumat, 24 Januari 2025

DPRD : Gedung Baru, Semoga Jaksa Nyaman Bekerja 

Anggota DPRD Kapuas Hulu saat menghadiri peresmian gedung baru Kejari Kapuas Hulu
Anggota DPRD Kapuas Hulu saat menghadiri peresmian gedung baru Kejari Kapuas Hulu
Anggota DPRD Kapuas Hulu saat menghadiri peresmian gedung baru Kejari Kapuas Hulu
Anggota DPRD Kapuas Hulu saat menghadiri peresmian gedung baru Kejari Kapuas Hulu

JurnalisKapuasHulu.com – Peresmian gedung baru Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu yang dilakukan Kajati Kalbar Edyward Kaban kemarin dihadiri juga sejumlah anggota DPRD Kapuas Hulu diantaranya Wakil Ketua 1 Abdul Hamid, Wakil Ketua II Topan Ali Akbar, Anggota DPRD Kapuas Hulu Andi Aswad dan Alfiansyah.

Wakil Ketua DPRD Kapuas Hulu, Topan Ali Akbar mengucapkan selama kepada jajaran Kejari Kapuas Hulu yang telah menempati gedung yang baru. “Semoga dapat membuat para jaksa nyaman dalam bekerja dan betah di Kapuas Hulu,” katanya.

Menurut Topan gedung Kejari Kapuas Hulu sebelumnya memang sudah tua. Seperti yang dipaparkan dalam kegiatan peresmian, gedung yang lama itu sudah berdiri sejak 1970. “Jadi wajar kalau dibangun baru, untuk menunjang kinerja para jaksa,” tuntasnya.

Seperti diketahui bahwa pembangunan gedung Kejari Kapuas Hulu dilakukan dalam tiga tahap, mulai dari tahun 2022 hingga 2024. Anggarannya berasal dari hibah Pemda Kapuas Hulu dengan total Rp 14,8 Miliar.

Dalam peresmian gedung Kejari Kapuas Hulu hadir pula Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan dan jajaran Forkopimda Kapuas Hulu yang lain. Sekwan Kapuas Hulu, Abang Edi Suparman, Sekda Kapuas Hulu, H. Mohd Zaini para Kepala OPD Kapuas Hulu, jajaran BUMD, BUMN, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda di Putussibau. (Opik)

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

Berita Populer

Go toTop