
JurnalisKapuasHulu.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu Topan Ali Akbar menyambut terbentuknya Brigade Pangan di Kapuas Hulu untuk meningkatkan produksi pertanian serta mewujudkan ekosistem agribisnis pertanian yang modern dan mempercepat swasembada pangan nasional. Menurutnya, sebelum ada brigade pangan kondisi petani terbilang cukup menyedihkan.
Brigade pangan merupakan program Kementerian Pertanian (Kementan) dalam rangka mewujudkan swasembada pangan nasional.
“Kami menyambut baik pembentukan brigade pangan. Keberadaan brigade pangan ini diharapkan dapat terus meningkatkan hasil panen dan kesejahteraan petani serta mempercepat swasembada pangan nasional seperti yang ditargetkan bapak Presiden Prabowo Subianto,” kata Topan Ali Akbar usai menutup kegiatan praktek program pelatihan Brigade Pangan di Desa Lubuk Antuk Kecamatan Hulu Gurung, Rabu (16/4).
Untuk itu Ali pun berharap, orang-orang yang ada dalam Brigade Pangan ini adalah mereka yang mengerti tentang pertanian dan dapat menyebarluaskan ilmu pengetahuan maupun program apa saja yang bisa membawa Kapuas Hulu kedalam tingkatan lebih baik khususnya dalam swasembada pangan.
“Saya optimis dengan adanya Brigade Pangan ini Kapuas Hulu bisa swasembada pangan dan petani bis sejahtera,” ujar Ali.
Ali pun mengucapkan terimakasih kepada Kementrian Pertanian yang sudah memberikan bantuan alat mesin pertanian (Alsintan). Mudah-mudahan Alsintan yang diberikan ini dapat digunakan dengan baik oleh petani Kapuas Hulu.
Selain itu kata Ali, brigade pangan ini juga akan dijadikan corong dalam penyaluran bantuan lainnya seperti benih, pupuk, kapur, pestisida dan lainnya.
“Mudah-mudahan pembentukan brigade pangan ini dapat meningkatkan hasil panen, terutama peningkatan kesejahteraan petani. Saya juga berharap anggota brigade pangan yang ada saat ini dapat memantau pergerakan harga gabah,” pungkasnya. (Opik)