
JurnalisKapuasHulu.com – Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang akan dilaksanakan Pokja Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kapuas Hulu pada bulan Februari ini. Dukungan ini disampaikan langsung oleh Kasi Intel Kejari Kapuas Hulu, Adam.
“Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu mendukung sepenuhnya pelaksanaan HPN 2025 yang akan segera digelar oleh teman-teman PWI Kapuas Hulu” kata Adam, Senin (3/1).
Adam menyambut baik program-program positif yang digagas oleh PWI Kapuas Hulu dalam upaya memajukan jurnalisme yang profesional dan bertanggung jawab. Ia menekankan pentingnya peran pers dalam menyediakan informasi yang berkualitas di tengah derasnya arus informasi di era digital saat ini.
“Di era informasi yang begitu cepat ini, masyarakat sangat membutuhkan berita-berita yang benar, akurat, dan berkualitas. Oleh karena itu, peran pers sangat strategis dalam memberikan informasi yang bertanggung jawab,” pungkasnya. (Opik)