Hari ini : Rabu, 23 April 2025
Rabu, 23 April 2025

Pengecekan Senpi, Kapolres Pastikan Kelayakan Penggunaan Senjata Api

Kapolres Kapuas Hulu AKBP Roberto Aprianto Uda saat melakukan pengecekan Senpi
Kapolres Kapuas Hulu AKBP Roberto Aprianto Uda saat melakukan pengecekan Senpi

JurnalisKapuasHulu.com  – Untuk  memastikan kelayakan personel pemegang senjata api, Polres Kapuas Hulu melaksanakan kegiatan pengecekan senjata api (senpi) dan kendaraan dinas, Selasa (23/4).

Hal itu dilakukan saat melakukan apel kegiatan apel pengecekan senjata api (Senpi) dan kendaraan dinas di halaman Mapolres Kapuas Hulu, Selasa (22/4).

Pengecekan ini bagi personel pemegang senpi dan kendaraan dinas, serta anggota Polsek jajaran yang turut hadir dengan kendaraan dinas masing-masing.

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Roberto Aprianto Uda menegaskan, pengecekan ini merupakan langkah penting untuk memastikan seluruh kendaraan operasional dan senjata api dalam kondisi baik dan siap digunakan kapan saja.

“Kendaraan dan senjata api merupakan alat utama pendukung tugas kita di lapangan,” kata AKBP Roberto saat memberikan arahan.

Kapolres  menjelaskan, jika ditemukan kendala atau kerusakan, segera dilakukan pemeliharaan dan perbaikan.

“Ini harus menjadi perhatian bersama,” ujar AKBP Roberto.

Dalam pengecekan, AKBP Roberto didampingi para PJU dengan meninjau fisik kendaraan roda dua, roda empat, roda enam  serta senjata api yang dipegang oleh masing-masing personel.

Kapolres mengharapkan seluruh personel Polres Kapuas Hulu dapat lebih bertanggung jawab terhadap inventaris dinas yang dipercayakan.

“Saya harapkan personel bertanggung jawab terhadap inventaris dinas, guna mendukung pelaksanaan tugas kepolisian yang optimal dan profesional di tengah masyarakat,” pungkasnya. (Opik)

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

Berita Populer

Go toTop