Hari ini : Rabu, 23 April 2025
Selasa, 22 Oktober 2024

Peringati Hari Santri di Kapuas Hulu, Peran Santri Semua Lini Penting 

Peringatan hari santri nasional di Kapuas Hulu
Peringati Hari Santri di Kapuas Hulu, Peran Santri Semua Lini Penting 
Peringatan hari santri nasional di Kapuas Hulu
Peringati Hari Santri di Kapuas Hulu, Peran Santri Semua Lini Penting

JurnalisKapuasHulu.com – Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) di Kapuas Hulu dihadiri ratusan santri di lapangan sepakbola Uncak Kapuas, Selasa (22/10/2024).

Kepala Kemenag Kapuas Hulu Mad Rais sebagai pembina upacara. Upacara tersebut dimulai dengan pengibaran bendera merah putih, pembacaan Pancasila, Pembacaan UUD 1945, dan ikrar santri.

Kepala Kemenag Kapuas Hulu Mad Rais menyampaikan, bahwa pada peringatan Hari Santri hari ini, para santri diharapkan dapat berperan penting dalam segala lini. Serta menjadi pemimpin dan memberi contoh bagi masyarakat sekitarnya.

Santri selama ini dinilai memiliki kekuatan, sehingga perlu untuk melakukan sesuatu dengan kekuatannya itu. Bahkan terus dikembangkan oleh kalangan pesantren.

“Kalangan pesantren dan santri saat ini sudah banyak melakukan upaya-upaya agar santri bisa mengaktualisasikan dirinya,” katanya.

Menurutnya, peringatan Hari santri bukanlah milik santri semata. Tapi santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air dan milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan.

Karena itu saya mengajak semua masyarakat Indonesia apapun latar belakangnya untuk turut serta ikut merayakan hari santri merayakan dengan cara nampak jelas perjuangan santri menjaga martabat kemanusiaan untuk Indonesia,” ujarnya.

Hari santri, kata Mad Rais merupakan momentum yang tepat untuk merefleksikan peran kita dalam menjalankan negeri ini. Sebagai generasi penerus, santri harus terus belajar dan berusaha untuk mencapai kesempurnaan dalam ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum.

“Santri harus menjadi insan yang cerdas peduli terhadap sesama dan siap berkontribusi positif bagi masyarakat dan negara. Mari kita renungkan dan amalkan semangat jihad santri dalam kehidupan sehari-hari perjuangan kita bukanlah perjuangan fisik semata melainkan perjuangan untuk memerangi kebodohan ketidakadilan kemiskinan dan semua bentuk ketidaksetaraan,” jelasnya.

Mad Rais mengatakan, saat ini pejuang itu tidak lagi berperang di medan perang, tapi bagaimana santri itu menuntut ilmu untuk merubah hidup yang lebih baik dan tentunya generasi muda yang diharapkan memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Jadi hari santri ini bukan hanya diperingati oleh santri pondok. Tetapi semua elemen masyarakat harus ikut merayakannya, karena bagaimanapun peran dari santri dalam merebut kemerdekaan juga cukup besar perannya,” ujarnya.

Maka dari itu, dirinya berharap kepada para santri ini dapat membekali dirinya dengan ilmu pengetahuan untuk menjadi di masa mendatang. “Karena banyak santri yang sudah menjadi pemimpin besar, seperti Presiden, Wakil Presiden dan lainnya,” tuturnya.

Sambungnya, sudah waktunya para santri untuk berbenah diri. Sebab, selama ini para santri sudah memiliki peran penting untuk negara. Karena itu, baginya para santri juga harus bisa menjadi pemimpin. (Opik)

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

Berita Populer

Go toTop