
JurnalisKapuasHulu.com – Jelang perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada), Polres Kapuas Hulu menggelar Deklarasi Damai di aula Hotel Banana Putussibau, Selasa (15/10/2024). Kegiatan tersebut dihadiri oleh kedua tim Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu.
Kapolres Kapuas Hulu AKBP Hendrawan menyampaikan deklarasi damai ini digelar sebagai upaya bersama antara TNI, Polri, pemerintah daerah, KPU, Bawaslu, dan seluruh stakeholder untuk mewujudkan Pilkada yang damai. Di samping juga untuk menciptakan Pilkada yang langsung, umum, bebas, dan rahasia. Tanpa adanya diskriminasi dan intimidasi dari pihak-pihak yang tidak diinginkan.
Tak lupa, Kapolres juga mengingatkan seluruh personel Polres Kapuas Hulu selalu menjaga netralitas. Demikian juga dengan TNI, aparatur sipil negara (ASN), dan yang tak kalah penting adalah memastikan netralitas penyelenggara pemilu. “Mari kita junjung tinggi netralitas TNI, Polri, ASN dan juga penyelenggara pemilu,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres, AKBP Hendrawan juga memetakan potensi kerawanan saat Pilkada 2024. Diantaranya Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga lokasi pengiriman logistik.
“Persoalan logistik ini menjadi tantangan bagi kami, karena ada desa yang sulit untuk ditempuh dalam pendistribusian logistik yakni di Des aKareho Belatung Kecamatan Putussibau Selatan,” ujar Kapolres.
Selain itu, Kapolres juga mengingatkan masyarakat agar bijak dalam bermedia sosial dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah.
Kapolres AKBP Hendrawan berharap seluruh partai politik peserta pemilu dan masing-masing pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu dapat mengajak pendukung dan simpatisannya untuk menghormati peraturan-peraturan yang telah ditetapkan serta saling menghormati antar sesama peserta Pemilu.
“Kita Berharap kegiatan ini dapat mengantisipasi potensi gangguan pada setiap tahapan Pilkada. Dimana saat ini masuk masa kampanye hingga tahap pemungutan suara dapat berjalan lancar,” harapnya.
Selain itu kata Kapolres berharap pada Pilkada tahun 2024 ini tidak terjadi Pemungutan Suara Ulang (PSU) seperti yang terjadi pada tahun 2020.
“Pilkada serentak ini merupakan kerja keras kita bersama, untuk itu kita berharap dukungan semua pihak sehingga Pilkada dapat berjalan lancar,” harap Kapolres.
Sementara Istiwa asisten III Sekretariat Daerah Kapuas Hulu mengucapkan terimakasih kepada Polres Kapuas Hulu yang sudah memprakarsai kegiatan deklarasi damai ini.
“Kita berharap pada Pilkada ini dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas,” pungkas Istiwa.
Deklarasi damai ini ditandai dengan pembacaan peryataan pilkada damai oleh masing-masing tim pemenangan paslon. Dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi damai oleh masing-masing tim pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu . Termasuk juga tim pemenangan. (Opik)