
JurnalisKapuasHulu.com – Majunya Oktavianus alias Wawa mendampingi Wahyudi Hidayat sebagai Balon Wakil Bupati Kapuas Hulu pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, banyak isu yang beredar di masyarakat jika ini adalah settingan atau diatur oleh pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan sendiri pada Pemilu 2024. .
Hal ini pula yang dirasakan oleh Agus Setiawan orangtua dari Wawa. Dirinya juga sudah banyak mendengar isu-isu di masyarakat jika anaknya maju Pilkada mendampingi Wahyudi Hidayat ini adalah settingan.
“Banyak juga orang yang bertanya kepada saya, apakah majunya Wawa ini settingan atau serius, ” kata Agus saat ditemui di rumahnya, Sabtu (22/06/2024).
Menurutnya jika hal itu sangat tidak mungkin. Karena dirinya sebagai orang tua benar-benar ingin memajukan anaknya sebagai Balon Wakil Bupati sudah dengan tekad yang bulat. Bahkan dirinya menyebut adanya kemungkinan isu tersebut dilontarkan oleh kubu lawan.
“Tidak benarlah anak saya maju Pilkada ini ada settingan. Tidak mungkinlah saya sebagai orang tua mengorbankan anak sendiri, ” ujarnya.
Agus yang merupakan pengusaha ikan Arwana ini mengatakan, jika dirinya mengorbankan anaknya dalam dunia politik ini, tentunya mental anaknya juga akan terganggu sehingga dirinya pun tak ingin itu terjadi dan memastikan anaknya maju Pilkada Kapuas Hulu secara serius.
“Wawa inikan maju Pilkada karena dorongan dari kalangan kami dan saya pun sudah berpikir secara matang majinya Wawa ini. Ditambah lagi Wawa ini memang ingin mengabdi untuk Kapuas Hulu,” ujarnya.
Sebagai orangtua kata Agus, dirinya hanya bisa mendukung dan mendoakan apa yang menjadi keinginan seorang anak termasuk Wawa yang ingin mendampingi Wahyudi Hidayat menjadi Balon Wakil Bupati.
“Saya yakin siapa pun yang maju Pilkada Kapuas Hulu merupakan putra terbaik semua yang ingin membangun Kapuas Hulu, ” jelas Agus.
Majunya Wawa pada Pilkada kali ini kata Agus, sebelumnya memang sudah dipersiapkan untuk mendampingi Wahyudi Hidayat sebagai Balon Wakil Bupati.
“Wawa inikan majunya menggunakan perahu Golkar. Sudah dipastikan juga dia itu Kader Golkar, ” ucapnya.
Agus menjelaskan, untuk partai mana saja yang akan berkoalisi dengan pasangan Wahyudi Hidayat dan Wawa ini, hingga hari ini masih dalam proses dan pembicaraan.
Agus mengatakan, pada Pilkada tahun 2021 lalu dirinya mendukung Fransiskus Diaan Bupati Kapuas Hulu saat ini, namun untuk Pilkada kali ini dirinya memastikan tidak akan mendukung.
Agus pun meminta juga kepada tim dari Wahyudi Hidayat dan Wawa agar berpolitik yang santun, cerdas dan tidak menjelekkan lawan politiknya.
“Mari kita berpolitik secara santun, karena politik ini dinamis. Karena setelah Pemilu maka semuanya akan menjadi teman kembali. Politik inikan tidak ada kawan abadi, begitu juga sebaliknya, ” ungkapnya.
Sambung Agus, majunya Wawa dalam Pilkada kali ini, sebagai orang tua dirinya sudah siap dengan resiko yang terjadi, baik itu nanti anaknya menang atau kalah dalam Pilkada Kapuas Hulu.
“Berpolitik itu bukan saja harus menang, tapi kalah pun kita harus belajar. Sebagai pejuang kita harus tahu dimana kelemahan dan kekuatannya. Semua itukan bisa diperbaiki. Tapi kita optimis Pilkada kali ini kita menang dan kita perjuangkan untuk kemenangan tersebut, ” pungkas Agus.
Sebagai informasi, pada Pilkada 2024 ini pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu yakni Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat bakal pisah ranjang. Dimana mereka masing-masing sudah mendaftarkan diri sebagai Balon Bupati di sejumlah partai politik yang membuka pendaftaran sebelumnya.
Belum lagi dari tim mereka masing-masing juga sudah menampilkan pasangan Balon Wakil Bupati Kapuas Hulu. Dimana Fransiskus Diaan Balon Bupati Kapuas Hulu dipasangkan dengan Sukardi Anggota DPRD Kapuas Hulu.
Sementara Wahyudi Hidayat Balon Bupati dipasangkan dengan Oktavianus alias Wawa yang merupakan anak seorang pengusaha ikan Arwana ternama di Kapuas Hulu yakni Agus Setiawan. (Opik)